VISI MISI

Visi Program Studi Ilmu Kedokteran (S-3) Fakultas Kedokteran UNS :
“Menjadi program studi doktor bereputasi internasional, menghasilkan Doktor
yang kompeten, unggul dalam ilmu biomedis yang berorientasi komunitas”

MISI PROGRAM STUDI :

  1. Menyelenggarakan pendidikanberbasis riset untuk menghasilkan doktor unggul di
    bidang biomedik yang berorientasi pada komunitas.
  2. Menyelenggarakan riset biomedis yang berorientasi pada permasaahan di komunitas,
    dan hasilnya bisa dipublikasikan di level nasional dan internasional.
  3. Mengimplementasikan hasil riset biomedis untuk membantumenyelesaikan masalah
    di masyarakat dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat.
  4. Menyelenggarakan tata kelolaprogram studi berbasis Good University Governance
    berstandar akreditasi nasional.
  5. Mengembangkan jejaring kerjasama nasional dan internasional dalam rangka
    memperkuat capaian reputasi internasional.

TUJUAN PROGRAM STUDI :

  1. Dihasilkannya doktor yang kompeten, unggul dalam ilmu biomedis yang berorientasi
    kepada komunitas.
  2. Dihasilkannya riset biomedis yang berorientasi pada permasalahan di komunitas.
  3. Terselenggaranya kegiatan pengabdian kepada masyarakat berbasis riset biomedis
    untukmembantu menyelesaikan permasalahan di komunitas.
  4. Dihasilkannya publikasi nasional dan internasional, HAKI serta Paten dari riset civitas
    akademika PSIK S-3.
  5. Diraihnya akreditasi unggul LAMPTKes dan akreditasi internasional.
  6. Dihasilkannya kerjasama nasional dan internasional yang mendukung pencapaian
    reputasi internasional PSIK S-3